Info Sekolah
Minggu, 11 Jan 2026
  • Modern Religius Kompetitif | Sekolah Model Berkarakter Penuh Prestasi

SELAMAT ! 28 SISWA SMA WAHID HASYIM MODEL LOLOS MASUK PTN 2025

Diterbitkan : - Kategori : Umum

 

Smadel – Kabar membanggakan datang dari SMA Wahid Hasyim Model Karanggeneng. Sebanyak 28 siswa berhasil lolos seleksi masuk Perguruan Tinggi Negeri (PTN) tahun 2025 melalui berbagai jalur, yakni SNBP, SPAN-PTKIN, dan UTBK-SNBT.

Dari jalur SNBP, terdapat 8 siswa yang diterima di universitas ternama seperti Universitas Negeri Malang, Universitas Jember, UIN Sunan Ampel Surabaya, dan Universitas Trunojoyo Madura. Sementara itu, jalur SPAN-PTKIN berhasil meloloskan 1 siswa ke UIN KH. Achmad Siddiq Jember.

Paling banyak, sebanyak 14 siswa lolos melalui jalur UTBK-SNBT, dengan program studi yang beragam, mulai dari Pendidikan Akuntansi, Sastra Inggris, Teknik Elektro, hingga Teknik Informatika. Universitas yang menjadi tujuan utama di jalur ini adalah Universitas Negeri Surabaya, UIN Sunan Ampel Surabaya, dan Universitas Trunojoyo Madura.