Info Sekolah
Jumat, 01 Des 2023
  • Modern Religius Kompetitif | Sekolah Model Berkarakter Penuh Prestasi

ENGLISH CAMP BERSAMA INTERPIECE

Diterbitkan : - Kategori : Kegiatan Sekolah

Sempat terkendala oleh pendemi Covid-19, alhamdulillah pada tahun ini SMA Wahid Hasyim Model kembali bisa melaksanakan program English Camp di Interpiece Kampung Inggris Pare, Kabupaten Kediri. Adapun pada tahun ini terdapat dua angkatan yang diberangkatkan, yaitu kelas X IPA 1 dan XI IPA 1 yang merupakan siswa kelas unggulan dan ada pula siswa ADEM Repatriasi yang tersebar di berbagai kelas, baik IPA maupun IPS.

Program ini dilaksanakan pada saat hari libur semester ganjil. Hal ini dilakukan agar para siswa tetap produktif selama masa liburan sekolah.  Selama satu bulan penuh mereka menghabiskan waktu untuk mengasah keterampilan bahasa inggris. Mulai pukul 04.30 pagi, para siswa sudah memulai aktifitasnya dengan kegiatan morning speaking, yaitu kelas untuk mengasah kelancaran berbahasa inggris dengan menghafal berbagai vocabulary. Kemudian dilanjutkan dengan kegiatan power speaking dan grammar dimana kegiatan ini adalah materi utama yang harus mereka ikuti untuk membangun kemampuan speaking dan writing dengan grammar yang tepat. Kegiatan berakhir pada pukul 21.15 yang ditutup dengan evaluasi seluruh pelajaran yang telah didapatkan (recall memory).

Bahasa Inggris merupakan bahasa internasional dimana bahasa inggris sudah seharusnya menjadi basic skill bagi semua orang, khususnya bagi para generasi muda. Dengan memiliki kemampuan berbahasa inggris yang baik dapat mempermudah untuk mendapatkan wawasan serta informasi dari mancanegara. Selain itu, bahasa inggris memiliki nilai jual yang tinggi untuk karir masa depan. Peluang untuk mendapat pekerjaan pun menjadi lebih besar jika memiliki kualitas bahasa inggris yang mumpuni. Untuk itu, SMA Wahid Hasyim Model berusaha memberikan fasilitas untuk para siswa dalam mengasah kemampuan bahasa inggris sebagai bekal keterampilan yang sangat berguna setelah lulus dari sekolah.