Info Sekolah
Jumat, 08 Des 2023
  • Modern Religius Kompetitif | Sekolah Model Berkarakter Penuh Prestasi

SMA Wahas Model Selenggarakan Pawai Budaya di Mangrove Center Tuban

Diterbitkan : - Kategori : Kegiatan Sekolah

SMADEL–Dalam rangka memeriahkan perkemahan karya tegak, SMA Wahid Hasyim Model juga melaksanakan pawai budaya dengan tema maulid nabi, pada hari Ahad (09/10/2022). Pawai dibuka dengan pengumpulan seluruh peserta perkemahan di bumi perkemahan Mangrove Center Jenu Tuban, dengan menggunakan berbagai pakaian sesuai tema kelasnya masing-masing, Acara pawai ini mendapat sambutan yang begitu meriah dari masyarakat sekitar yang menonton secara langsung.

“Dalam pawai budaya kali ini banyak menampilkan seni budaya lokal sesuai dengan tema kelasnya masing-masing dan masih ada unsur islami, karena bertepatan dengan peristiwa maulid nabi,” jelas Pak Habib selaku pembina pramuka saat membuka acara pawai.

Kegiatan pawai dipimpin langsung oleh Bapak Yudhistira yang sudah terpilih sebagai kepala suku, dibantu tim pelaksana kegiatan dan beberapa panitia yang ikut serta membantu pelaksanaan perkemahan. Pawai didahului oleh tumpeng jajan yang dibawa panitia dan diiring-iringi oleh seluruh peserta kemah sesuai kelasnya masing-masing. Kemudian seluruh peserta pawai berjalan mengelilingi  daerah di sekitar Mangrove Center sesuai rute yang sudah ditentukan. Tidak hanya berjalan iring-iringan, tapi ada acara Mangrove Fashion Week (MFW) sebagai acara tambahan yang semakin menambah kemeriahan acara perkemahan beserta pawai tahun ini.

MFW ini mengambil tema daur ulang bahan plastik untuk dijadikan kostum. Hal tersebut bernilai baik, karena dari kegiatan ini memberikan edukasi langkah pengurangan jumlah plastik yang ada di Indonesia dengan mendaur ulang menjadi sesuatu yang lebih bermanfaat dan mengandung nilai inovasi serta kekreatifan. Sehingga, acara pawai dan MFW ini mendapatkan apresiasi besar dari guru-guru, karena dinilai dapat menambah kekreatifan, kesolidaritasan, dan kekompakan antar siswa-siswi yang tentu berdampak positif bagi perkembangan peserta didik SMA Wahid Hasyim Model. (Windy/Hsn)